Masih Proses, Sa'bara' komi...
Sponsored By : Kecamatan Makale.

Senin, 27 Juni 2011

Tana Toraja menjadi tempat pertemuan tiga rute Celebes Trans Equatoring HDCI

Ketua HDCI Makassar, Ilham Arief Sirajuddin, menjamu riders HDCI
Salah satu rangkaian kegiatan Musyawarah Nasional (Munas) Harley Davidson Club Indonesia adalah kegiatan Celebes Trans Equatoring. Munas HDCI tahun ini, yang digelar di Makassar, agak berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, pasalnya 40 riders dari negeri Jiran Malaysia ikut berpartisipasi di arena touring yang direncanakan akan mengambil finish di Makale, Tana Toraja.

Rute yang akan dilalui oleh para peserta adalah : Rute pertama Manado-Tana Toraja yang memulai perjalanannya sejak Minggu 26 Juni lalu. Rute kedua yakni Palu-Tana Toraja start, Senin 27 Juni kemarin. Sementara itu riders HDCI asal kota Makassar akan memulai startnya ke Tana Toraja, Selasa, 28 Juni, hari ini.

Yudi “Ondong” Harsono, Koordinator Munas HDCI 2011 yang membidangi Celebes Touring Equatoring Munas HDCI 2011, mengatakan, khusus riders Makassar berjumlah 75 orang. Mereka berasal dari gabungan bikers tuan rumah dan Jakarta.

“sebanyak 15 peserta dari Jakarta ikut dalam tur rute Makassar,” kata Yudi yang juga adalah Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Sulsel, Senin, 27 Juni.

Para riders yang ikut touring ini, kata dia, merupakan anggota HDCI yang sudah terdaftar dan teruji di berbagai even. Mereka memilih rute sesuai kota pilihan masing-masing.

Start dari Manado merupakan pilihan dari Riders asal Negeri Jiran Malaysia memilih start dari Manado, karena rute lebih panjang. Jarak Manado ke Sulsel jauh lebih menantang. Dari sana ada 200 riders, dan 40 di antaranya merupakan riders Malaysia. Sedangkan dari Palu ada 45 orang.

“Ketiga rute akan bertemu di Tana Toraja yang merupakan puncak dari acara touring. Selaku tuan rumah kita mengajak peserta mengunjungi sejumlah tempat wisata. Mulai dari Kete’kesu, Londa dan tempat menarik lainnya,” ungkap Yudi.

Riders diperkirakan tiba, Rabu 29 Juni. Keesokan harinya ada seremoni menghadiri “Rambu Solo” di daerah Makale, Tana Toraja, sekaligus para peserta diterima Bupati Tana Toraja.
BACA SELENGKAPNYA..